Tulis aja dulu, siapa tahu orang lain butuh :-)

THE DOCTOR IS BACK ON ASSEN CIRCUIT!!!

Sabtu, 29 Juni 2013 menjadi momen indah bagi The Doctor Valentino Rossi. Ya, pemilik gelar juara dunia 7 kali kelas Moto GP itu sukses menempati podium pertama di Moto GP Assen. Mengawali perlombaan di urutan ke 4, Rossi berhasil mengungguli 2 pembalap Honda, Pedrosa - Marques, dan 1 pembalap Yamaha Satelit, Cal Crutchlow yang menempati pole position.


Start buruk dialami oleh pembalap asal Inggris, Cal Crutchlow. Mengawali lomba dari pole position, posisinya terus melorot hingga posisi 5. Cal Crutchlow belum menyerah sampai disitu. Dia berusaha bangkit untuk mengambil kembali posisi pertama. Perjuangan pembalap Yamaha Satelit ini membuahkan hasil. Berawal dari memecundangi Jorge Lorenzo, mantan pembalap Superbike ini berhasil menyalip pembalap asal Spanyol lainnya, Dani Pedrosa. Sebenarnya Cal Crutchlow memiliki kesempatan untuk finish di urutan ke 2, namun kesalahan kecil yang dia lakukan 1 lap sebelum finish menggagalkan ambisinya tersebut. Dia pun harus puas finish di posisi 3.

Sementara itu, Jorge Lorenzo yang sebelumnya mengalami kecelakaan, mengawali perlombaan di urutan ke 12 dan finish di posisi 5. Sejatinya, Lorenzo bisa bersaing dengan tiga pembalap terdepan (Rossi-Marques-Pedrosa), namun kondisi fisik yang menurun dan rasa sakit yang semakin terasa akibat kecelakaan, membuatnya harus tertinggal dan dipecundangi Cal Crutchlow.

Berikut hasiln balap MotoGP Belanda :
1. Valentino Rossi ITA Yamaha Factory Racing (YZR-M1) 41m 25.202 detik
2. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 41m 27.372 detik
3. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 41m 29.275 detik
4. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 41m 33.034 detik
5. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing (YZR-M1) 41m 40.712 detik
6. Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) 41m 52.721 detik
7. Alvaro Bautista ESP Go&Fun Honda Gresini (RC213V) 41m 56.800 detik
8. Aleix Espargaro ESP Power Electronics Aspar (ART CRT) 41m 57.607 detik
9. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 41m 58.953 detik
10. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP13) 41m 59.003 detik
11. Nicky Hayden USA Ducati Team (GP13) 41m 59.573 detik
12. Randy De Puniet FRA Power Electronics Aspar (ART CRT) 42m 22.876 detik
13. Andrea Iannone ITA Energy T.I. Pramac Racing (GP13) 42m 26.626 detik
14. Michele Pirro ITA Ignite Pramac Racing (GP13) 42m 26.763 detik
15. Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing (ART CRT) 42m 29.628 detik
16. Danilo Petrucci ITA Came IodaRacing Project (Suter-BMW CRT)* 42m 36.316 detik
17. Colin Edwards USA NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)* 42m 40.451 detik
18. Claudio Corti ITA NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)* 42m 50.086 detik
19. Yonny Hernandez COL Paul Bird Motorsport (ART CRT) 42m 51.056 detik
20. Hector Barbera ESP Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)* 42m 51.180 detik
21. Bryan Staring AUS Go&Fun Honda Gresini (FTR-Honda CRT) 42m 51.458 detik
22. Michael Laverty GBR Paul Bird Motorsport (PBM-ART CRT)* 42m 51.812 detik
23. Ivan Silva ESP Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)* 43m 3.375 detik

Klasemen sementara pasca Moto GP Assen, Belanda:
1. Dani PEDROSA                Honda            136
2. Jorge LORENZO              Yamaha          127
3. Marc MARQUEZ               Honda            113
4. Cal CRUTCHLOW            Yamaha           87
5. Valentino ROSSI             Yamaha           85
6. Andrea DOVIZIOSO         Ducati             65
7. Stefan BRADL                 Honda             51
8. Nicky HAYDEN                Ducati             50
9. Alvaro BAUTISTA            Honda             47
10. Aleix ESPARGARO         ART                 44
Share:

0 komentar:

Post a Comment

ARCHIEV

VISITORS

free counters

FRIENDS

Blog Archive